Selasa, 19 Juli 2016

Macam-macam dan manfaat magnet

Berdasarkan proses terjadinya magnet, magnet terdiri atas dua macam, yaitu magnet alam dan magnet buatan. Magnet alam, yaitu magnet yang terjadi dengan sendirinya. Magnet yang kita kenal dan sering digunakan saat ini merupakan magnet buatan, yaitu magnet yang sengaja dibuat oleh manusia untuk berbagai keperluan. Bentuk magnet buatan bermacam-macam yang disesuaikan dengan keperluannya atau kegunaannya. Bentuk-bentuk magnet buatan diantaranya magnet jarum, magnet batang, magnet U, magnet ladam, magnet silinder atau tabung, dan magnet keping.

Magnet buatan umumnya dibuat dari besi dan baja. Sifat kemagnetan dari besi dan baja berbeda, yaitu:
-    Besi mudah dibuat magnet dan kemagnetannya mudah hilang
-    Baja sukar dibuat magnet dan kemagnetannya sukar hilang.


Manfaat magnet

Magnet sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari, di antaranya digunakan pada kompas, mainan anak-anak, dinamo sepeda, bel listrik, dan alat pengangkat besi atau baja.

1.    Kompas, adalah alat yang digunakan untuk mengetahui arah mata angin. Kompas menggunakan magnet jarum yang kutub-kutubnya selalu mengarah ke utara dan selatan kutub-kutub magnet bumi
2.    Permainan sandiwara boneka dan memancing ikan. Dengan menggunakan magnet kita dapat membuat sandiwara boneka yang dapat bergerak atau berjalan. Membuat permainan sandiwara boneka sangat mudah. Pada kaki setiap boneka dipasang sepotong besi, kemudian diletakkan di atas kaca bercat. Boneka digerakkan ke segala arah dengan menggunakan magnet dari bawah kaca. Permainan memancing ikan dapat dibuat dengan menempelkan magnet kecil di mulut ikan-ikanan dan memasang mata pancing besi pada tali di tangkai pancing. Ikan-ikanan dimasukkan ke dalam air pada baskom atau wadah lainnya, kemudian pancinglah dengan menggunakan tali.
3.    Pengangkat berat. Kekuatan magnet pada elektromagnet dapat menjadi sangat kuat jika arus listrik yang digunakan besar atau jumlah lilitan kawatnya banyak. Kekuatan magnet yang besar ini digunakan untuk mengangkat benda-benda berat yang terbuat dari besi atau baja, misalnya rongsokan mobil, besi tua, dan sebagainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.