Minggu, 17 Juli 2016

Pengertian gelombang laut dan arus laut

Gelombang laut adalah gerak naik turunnya air laut tanpa disertai perpindahan massa air laut.

Faktor penyebabnya adalah:
a.    angin
b.    gempa bumi
c.    tsunami.

Cepat rambat gelombang laut
Untuk menghitung cepat rambat gelombang laut, digunakan rumus sebagai berikut:

C = L/T

C = cepat rambat gelombang
L = panjang gelombang
T = periode gelombang.

Arus laut adalah gerakan air laut secara horisontal dan vertikal yang disertai dengan perpindahan massa air laut.

Faktor penyebab
Terjadinya arus laut disebabkan oleh:
a.    angin
b.    perbedaan salinitas (kadar garam)
c.    perbedaan temperatur
d.    pasang surut
e.    gelombang yang pecah.

Pemanfaatan air laut
a.    dalam bidang perhubungan dan pengangkutan
-    biaya murah
-    daya angkut besar
b.    dalam bidang pembangkit tenaga (energi)
c.    dalam bidang perikanan
d.    dalam bidang pertanian
e.    dalam bidang hankam.

Permasalahan perairan laut
a.    di bidang pelayaran, belum seimbang antara sarana pelayaran dengan jumlah penduduk sebagai pengguna jasa pelayaran serta barang yang diangkut disamping tarif yang masih rendah sehingga hasil masih belum memadai
b.    di bidang perikanan, sarana penangkap ikan masih sederhana
c.    di bidang IPTEK, masih terbatas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.